Siswa SMAN 1 Malang Sabet Juara 3

LKTI Pelajar Nasional ICHC 2023 

Siswa SMAN 1 Kota Malang berhasil meraih juara 3 dalam kompetisi Indonesian Cultural and Heritage Competitions (ICHC) yang digelar secara nasional oleh Universitas Wijaya Kusuma ,Minggu (21/5/2023).

Dalam event tersebut, sekolah mengirim 3 (tiga) siswa, yaitu Muhammad Raihan / X-4,Aurora Fatma Yulninda / X-2, Revaldo Jordan Elsaha / X-4. Proyek katagori teknologi yang diusung dan memenangkan juara 3 ini adalah Pengering Gabah Alternatif (PEGAL).

Pengering gabah alternatif merupakan alat Pengering gabah yang memiliki prinsip  dapat bekerja 24 jam baik siang/malam maupun ketika cuaca tidak mendukung sekalipun. Prinsip dari alat pengering gabah ini ketika siang hari, memanfaatkan media reflektor sebagai media dalam memperluas bidang penyerapan serta memantulkan sinar matahari untuk masuk ke dalam alat. Ketika suhu di dalam alat telah mencapai suhu maksimal, maka secara otomatis sensor akan menyambungkan rangkaian menuju switch glass dan kaca akan otomatis memburam sehingga cahaya matahari akan diblokir dan suhu di salam alat kembali turun.

“Selain itu ketika malam hari, alat pengering gabah menitikberatkan pada penggunaan lampu defrost heater sebagai media pengeringan gabah. Hampir sama seperti ketika siang hari, ketika suhu di dalam alat mencapai suhu maksimum maka sensor akan secara otomatis memutus rangkaian menuju lampu defrost heater sehingga suhu di dalam alat akan turun. Prinsip-prinsip tersebut berguna dalam menstabilkan suhu serta kelembaban (RH) dalam alat guna meningkatkan mutu gabah akhir,”terang Raihan  melalui sambungan telpon.

“Harapan saya dengan kemenangan pada kompetisi ICHC ini tentunya akan semakin meningkatkan semangat untuk menghasilkan karya-karya yang lain, serta terealisasi menjadi sebuah alat yang bisa diaplikasikan,”ucapRaihan.

“Selamat kepada ketiga siswa dan bu Dewi Endahsari, M.Pd sebagai pembimbingnya  semoga kemenangan ini bisa berdampak  pada peningkatan  prestasi  para peserta untuk terus berkreasi dan berinovasi, dan menginspirasi siswa-siswi SMAN 1 Malang yang lain,”ungkap Kepala SMAN 1 Malang Drs. Heru Wahyudi, M.Pd.(ratna_humas_smansa)