Jalan Sehat Memperingati HUT ke-75 SMAN 1 Malang

Malang, 16 April 2025 – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75, SMA Negeri 1 Kota Malang menggelar jalan sehat yang berlangsung meriah pada Rabu, 16 April 2025. Acara yang mengusung tema “Mengukir Sejarah, Meraih Prestasi, Menuju Masa Depan Gemilang” ini diikuti oleh seluruh warga Smansa, mulai dari guru, karyawan, hingga siswa. Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk syukur dan semangat kebersamaan dalam menyambut usia ke-75 sekolah yang telah melahirkan banyak tokoh inspiratif ini.

Acara dibuka secara resmi oleh Kepala SMA Negeri 1 Kota Malang, Bapak Dr. Basuki Agus Priyana Putra,M.Pd. yang dalam sambutannya menekankan pentingnya menjaga prestasi sekolah untuk terus menjadi nomer satu.

“Jalan sehat ini bukan sekadar kegiatan olahraga, tetapi juga simbol persatuan seluruh keluarga besar Smansa Malang. Dengan tubuh yang sehat dan semangat kebersamaan, kita siap mengukir prestasi lebih gemilang di masa depan,” ujar beliau penuh semangat.

Peserta jalan sehat berjalan dengan rute mengelilingi lingkungan sekolah, menciptakan suasana ceria dan penuh keakraban. Beberapa siswa bahkan memakai jersey kelas, suasana semakin hidup dengan  yel-yel penyemangat dari masing-masing kelas.

Usai menyelesaikan jalan sehat, acara semakin meriah dengan pembagian door prize yang dinanti-nantikan. Hadiahnya sangat beragam, mulai dari hadiah hiburan hingga hadiah utama seperti. Yang istimewa, seluruh hadiah tersebut merupakan donasi dari para alumni, guru, dan siswa yang turut berpartisipasi dalam memeriahkan HUT Smansa.

“Senang sekali bisa ikut berkontribusi memberikan hadiah untuk adik-adik dan rekan guru. Ini bentuk dukungan kami agar semangat Smansa Malang tetap terjaga,” pesan salah seorang alumni yang ikut berdonatur.

Antusiasme peserta terlihat jelas saat pembacaan nomor undian. Sorak-sorai dan tepuk tangan menggema setiap kali pemenang diumumkan. Tak hanya siswa, beberapa guru dan staf juga berhasil membawa pulang hadiah menarik, menambah keceriaan acara.

Kegiatan jalan sehat dan pembagian door prize ini menjadi salah satu rangkaian peringatan HUT ke-75 SMAN 1 Malang yang sarat makna. Sejak berdiri pada tahun 1950, sekolah ini telah melahirkan banyak lulusan berprestasi di berbagai bidang, mulai dari akademik, olahraga, seni, hingga kepemimpinan.

Tema “Mengukir Sejarah, Meraih Prestasi, Menuju Masa Depan Gemilang” dipilih sebagai bentuk penghormatan terhadap perjalanan panjang Smansa sekaligus tekad untuk terus berinovasi di era modern.

“75 tahun (platinum) bukanlah waktu yang singkat. Smansa Malang telah membuktikan diri sebagai sekolah unggulan, dan kami yakin ke depan akan semakin banyak prestasi yang terukir,” tutur Ratna, salah satu guru di Smansa.

Acara jalan sehat HUT ke-75 Smansa Malang tidak hanya menjadi ajang olahraga dan hiburan, tetapi juga pengingat akan kekuatan kebersamaan seluruh warga sekolah. Dengan semangat baru ini, SMA Negeri 1 Malang siap melangkah lebih jauh, mencetak generasi penerus yang berkarakter, cerdas, dan berdaya saing global.

Selamat Ulang Tahun ke-75, Smansa! Teruslah Mengukir Sejarah, Meraih Prestasi, dan Menuju Masa Depan Gemilang!(humas_smansa)

#hutplatinumke75

#smansamalang

#ikamisa